Alam kepada Manusia
Kau tahu, apa yang ingin Pagi, Siang, dan Malam ajarkan kepada kita?
Mungkin,
Pagi ingin mengajarkan kita untuk berani memulai dengan niat.
Bagaimana dengan Siang?
Mungkin,
Siang hendak mengajarkan kita untuk sabar dalam menjalani sesuatu.
Kalau Malam?
Mungkin,
Malam mengajarkan kita untuk menyelesaikan segala sesuatunya dengan syukur dan ikhlas.
Memulai, Menjalani, dan Menyelesaikan, ketiganya tidak ada yang mudah. Pun tidak sesulit itu jika kita menyiapkan bekal yang cukup. Perjalanan ke depan tidak lebih ringan, pun tidak akan melebihi batas kemampuan kita.
“Teruslah berusaha dan berdoa, wahai hati yang tangguh. Itulah cara Sang Khaliq membimbing kalian melalui aku.” — Kata Alam kepada Manusia.
Jatinangor, 27 Februari 2018
06.08 WIB